PELATIHAN PENGENDALIAN KEBAKARAN DI PT. SARASWANTI SAWIT MAKMUR, TEGUH : DIPERLUKAN TINGKAT PENGETAHUAN TENTANG API YANG MEMADAI
- Admin Damkar Paser
- 18 May 2024
- 1075 Views
Dinas Pemadam Kebakaran laksanakan Pelatihan Pengendalian Kebakaran di PT. Saraswanti Sawit Makmur yang diketahui sebagai perusahaan perkebunan kelapa sawit yang terletak di Desa Kerang Dayo, Kec. Batu Engau Kab. Paser – Kalimantan Timur, pada Jum’at (17/5/2024).
Bertempat di Kantor Besar, pelatihan yang diikuti sebanyak 30 peserta yang terdiri dari Karyawan Kebun, PKS, RO dan Security PT. Saraswanti Sawit Makmur.
Kepala Bidang Pencegahan Dinas Pemadam Kebakaran, Teguh Haryanto memberikan sambutan saat membuka pelatihan tersebut. Teguh mengatakan untuk mencegah kejadian kebakaran dan mengurangi dampak yang ditimbulkannya, diperlukan tingkat pengetahuan tentang api yang memadai. Karena itulah diperlukan pelatihan ini. Banyak faktor yang bisa mempercepat terjadinya bahaya api atau kebakaran bahkan ledakan, faktor-faktor tersebut kadang-kadang kurang diperhatikan oleh kebanyakan orang, padahal upaya pencegahan kebakaran lebih mudah dan lebih murah, dibandingkan upaya penanggulangannya.
“Karena itulah, dalam pelatihan ini upaya pencegahan kebakaran lebih diutamakan” ujar Teguh
Turut hadir dalam pelaksanaan ini Manager Pabrik Iken Wahyudi, Manager Kebun Maklum Pakpahan dan Ridwan S, Plastation Head Syahrun Sinaga kemudian dari Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Paser Kepala Seksi Peningkatan Kapasitas Aparatur dan Pemberdayaan Masyarakat Bapak Suprapto, SE, Kepala Seksi Pencegahan dan Inspeksi Bapak M. Fitriansyah, S.Pi, Analis Kebakaran Muda Bapak Nurhadi dan Bapak Isro Jumeri, Personil Dinas Pemadam Kebakaran serta Personil Pemadam Kebakaran Kecamatan Batu Engau.
Peserta pelatihan diberikan arahan terkait teori segitiga api, dilanjutkan dengan penjabaran tugas dan tanggung jawab sebagai personil pemadam kebakaran, juga upaya pencegahan dan penanggulangan apabila terjadi kebakaran lahan dan kebun.
Seluruh materi teori disampaikan secara jelas agar para personil mengerti akan pentingnya keberadaan pemadam kebakaran di wilayah perkebunan dan bagaimana bertindak cepat dan sigap.
Rangkaian pelatihan yang sempat tertunda karena hujan lebat, namun tidak mengurangi semangat peserta melanjutkan kegiatan praktek atau simulasi pemadaman. Peserta diberikan kesempatan untuk dapat berlatih secara teknis memadamkan api dari mulai penggunaan selang air dan fire extinguisher, menjaga jarak aman saat memadamkan api, penggunaan alat pelindung diri (APD), hingga penanganan munculnya api pada tabung gas LPG rumah tangga.
Kepala Administrasi PT. SSW Imron Tajudin sangat mengapresiasi kepada Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Paser mau memberikan pelatihan seperti ini, serta peserta diberikan kesempatan langsung bagaimana berhadapan langsung dengan api besar.
"Terima kasih Damkar Paser, semoga apa yang kami dapat hari ini bermanfaat buat kami diperusahaan" papar Imron