DISDAMKAR PASER MENGIKUTI SOSIALISASI KOMUNIKASI AMATIR RADIO
- Admin Damkar Paser
- 23 May 2023
- 318 Views
Sebanyak 59 peserta dari Dinas Pemadam Kebakaran mengikuti Sosialisasi Komunikasi Amatir Radio yang diselenggarakan oleh Orari Lokal Paser di Kryad Hotel Sadurengas, Senin (22/5/2023)
Peserta yang terdiri dari Kepala Dinas Pemadam Kebakaran M Lukman Darma, Sekretaris Dinas Pemadam Kebakaran Tatang Abdimas, para Kepala Bidang dan Kepala Seksi serta Personil Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Paser
Sekretaris Dinas Pemadam Kebakaran Tatang Abdimas menyampaikan pentingnya penggunaan perangkat radio komunikasi ini guna menunjang tugas-tugas Personil dilapangan. Namun penggunaan radio komunikasi sudah diatur melalui regulasi yang ada, dimana penggunaannya sudah diatur oleh pemerintah
Untuk diketahui, sampai saat ini Dinas Pemadam Kebakaran belum memiliki perizinan terkait Legal Frekuensi pada Rig atau HandTalky yang dikeluarkan oleh Kementrian Kominfo dan Informatika
“Melalui kegiatan ini, diharapkan seluruh personil dianggap Sah atau Legal dalam penggunaan Radio Komunikasi dimaksud dan kelancaran saat terjadi kebakaran sebagai alat bantu komunikasi untuk selanjutnya mengikuti proses yang ada sesuai regulasi sebagai keanggotaan Orari Lokal Paser” ujar Tatang Abdimas
Turut hadir dalam acara tersebut, Bupati Paser selaku Pembina Orari Lokal Paser
Dalam sambutannya, Fahmi Fadli mengapresiasi Dinas Pemadam Kebakaran sebagai peserta terbanyak dalam kegaiatan sosialisasi ini
“Semoga dalam proses kegiatan ini, dapat bermanfaat untuk teman-teman Petugas Pemadam Kebakaran” pungkas Fahmi Fadli
Peserta diikuti oleh Petugas Pemadam Kebakarab hingga Relawan Pemadam Kebakaran di Kecamatan yang terdapat di Kabupaten Paser