PERJANJIAN KERJASAMA DINAS PEMADAM KEBAKARAN KABUPATEN PASER DENGAN DINAS PENANGGULANGAN KEBAKARAN DAN PENYELAMATAN KABUPATEN PENAJAM PASER UTARA

PERJANJIAN KERJASAMA DINAS PEMADAM KEBAKARAN KABUPATEN PASER DENGAN DINAS PENANGGULANGAN KEBAKARAN DAN PENYELAMATAN KABUPATEN PENAJAM PASER UTARA
Kantor Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Kab. PPU (8/5/2023)

DAMKAR PASER – Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Paser melakukan penandatanganan kerjasama dengan Dinas Penananggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Penajam Paser Utara di Kantor Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan, Senin (8/5/2023).

Penandatangan Perjanjian Kerjasama (PKS) antara Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Paser Muhammad Lukman Darma dan Fernando selaku Kepala Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Penajam Paser Utara terkait kerjasama ini bertujuan meningkatkan system Penanggulangan Kebakaran dan Non Kebakaran diwilayah Kabupaten Paser dan wilayah Kabupaten Penajam Paser Utara

Adapun ruang lingkup kerjasama ini sesuai dengan yang tercantum pada pasal 2 PKS adalah mengupayakan pola Penanganan Kebakaran bersama disepanjang Wilayah Manajemen Kebakaran (WMK) antara Kabupaten Paser dan Kabupaten Penajam Paser Utara. Selain itu, Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Paser mengupayakan pola dan sistem patroli bersama pada potensi kebakaran tertentu hingga melaksanakan pelatihan dan simulasi atau gladi lapangan bersama

Mengacu pada hal tersebut diatas, Pemerintah Kabupaten Paser dan Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara sebelumnya telah melaksanakan Kesepakatan Bersama sesuai Nomor : 197/06/TKKSD/IV/2022 Nomor : 134.4/698/KS/IV/2022 Tentang Kerja Sama Pembangunan Antar Daerah

Melalui Perjanjian Kerjasama ini diharapkan untuk dapat meningkatan keterpaduan dalam Rangka Penanganan Kebakaran dan Non Kebakaran yang ada diwilayah antara Kabupaten Paser dan Kabupaten Penajam Paser Utara

Penandatangan kerjasama ini dihadiri Kepala Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten PPU Fernando, Sekretaris Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten PPU Hadi Saputro, Kepala Bidang Pelatihan dan Linmas Kabupaten PPU Roni Rahman, Kepala Bidang Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Rajuddin, Kepala Seksi Penyelamatan Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten PPU Saruddin, Kepala Bagian Pemerintahan Setkab PPU Margono dan Kasubag Kerjasama Setkab PPU, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Paser Muhammad Lukman Darma, Kepala Bidang Pemadaman Penyelamatan dan Sarana Prasarana Zainuddin, Kepala Seksi Pemadaman dan Penyelamatan Nugroho Widi Santoso, Analis Kebakaran Rahmani serta Staff Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Paser, Sekretaris Kecamatan Long Ikis Husni HP, Kepala Seksi Trantibum Nurhaji serta Staff Kecamatan Long Ikis, Plt Camat Long Kali Muhammad Arafah, Sekretaris Camat Babulu Sajiman

Related Posts

Comments (1)

  • Gusti yudhi

    Boleh minta file draft kerjasama antar daerahnya dalam hal pemadaman kebakaran

    Reply

Leave a Comment